Thursday, July 14, 2011

Garam Bisa membuat Kecanduan

Liputan6.com, Melbourne: Para ilmuwan Australia dan Amerika, baru-baru ini, telah mempelajari bahwa menjaga makanan rendah garam lebih baik bagi tubuh. Mereka melakukan percobaan dengan hewan melalui program diet garam.

Beberapa hewan diberi makanan seperti biasa dan lainnya dikasih makanan berkadar garam tinggi. Tiga hari kemudian, diadakan penelitian tentang otak dari kedua bagian hewan tersebut.

Hasilnya mengejutkan, hewan yang diberi makanan berkadar garam tinggi akan menghasilkan protein yang merangsang kebutuhan garam lebih banyak pada sel-sel otak mereka. Hal tersebut adalah respon pada otak yang sama dengan kecanduan menggunakan heroin, kokain, dan nikotin.

Penelitian terbaru yang dilakukan Universitas Exeter menunjukkan, bahwa hampir 6.500 orang mengatakan tidak ada bukti yang kuat dalam diet untuk mereka dari kalangan bawah. Sedangkan masyarakat Inggris tetap mengonsumsi 8.6 gram gram per hari meski saran yang dianjurkan untuk di konsumsi sampai batas 6 gram sehari.

Faktanya, makanan yang menggunakan garam sangat menggugah selera dan terasa lebih lezat. Namun, mengurangi garam dalam mengonsumsi makanan dapat menghindari Anda dari kematian akibat penyakit jantung.(dailymail/TNT/BOG)

http://kesehatan.liputan6.com/read/343915/garam_bisa_membuat_kecanduangaram_bisa_membuat_kecanduan

No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...